Depok: Pemerintah Kota Depok menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp1,8 triliun pada 2024. Wali Kota Depok, Mohammad Idris, bahkan berharap realisasi PAD dapat mencapai Rp2 triliun tahun depan.
Idris menekankan bahwa peningkatan realisasi pajak mencerminkan kesadaran warga akan pentingnya kewajiban membayar pajak sebagai kontribusi untuk pembangunan di Kota Depok. Sebagai balasan, Pemerintah Kota Depok menggelar undian untuk mengapresiasi Wajib Pajak (WP) yang patuh.
"Gebyar pajak daerah bertabur hadiah ini merupakan wujud apresiasi Pemkot Depok untuk WP, khususnya bagi mereka yang taat pajak,” kata Idris dikutip dari Antaranews.com pada Selasa, 19 Desember 2023.
Wali Kota Depok berharap agar WP terus meningkatkan ketaatan dalam membayar pajak. Juga, kontribusi mereka dapat membantu pembangunan Kota Depok menjadi lebih baik di masa depan.
(SUR)