Bandung: Polda Jawa Barat bersama pemerintah daerah, Jasa Marga, dan pengelola jalan tol telah memeriksa kesiapan jalur mudik di wilayah Jawa Barat. Pemeriksaan ini untuk mengantisipasi kemacetan saat pelaksanaan mudik Lebaran 2023.,
Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan pengecekan dilakukan untuk memetakan titik jalan yang perlu perbaikan. Pemeriksaan juga memantau jalur alternatif dan arteri untuk mengurangi kepadatan lalu lintas di jalur utama.
"Pengecekan juga untuk menghitung kapasitas dan prediksi jumlah pemudik," kata Ibrahim dikutip dari Antaranews, Minggu 2 April 2023.
Selain itu, pengecekan juga dilakukan untuk mengidentifikasi titik rawan kemacetan. Sehingga, kepolisian dapat bertindak sesuai situasi lapangan.
"Juga untuk pembenahan pedagang kaki lima di pinggir jalur rawan macet, penyiapan personel untuk menjaga jalur," katanya.
(FPR)