Sebanyak 5.117 Surat Suara di Kota Bandung Rusak

Surat suara Pemilu 2024. MI/Ramdani Surat suara Pemilu 2024. MI/Ramdani

Bandung: Sebanyak 5.117 surat suara untuk pemilihan umum (pemilu) tahun 2024 mengalami kerusakan. Kerusakan ribuan surat suara tersebut ditemukan saat proses sortir lipat oleh petugas lepas dari KPU Kota Bandung.


Sekretaris KPU Kota Bandung, Noviansyah Adhany Akbar mengatakan, surat suara yang rusak tersebut telah diganti oleh KPU RI setelah dilaporkan melalui sistem informasi logistik. Kini surat suara pengganti telah tiba di gudang logistik KPU Kota Bandung untuk dilakukan pengepakan sebelum didistribusikan ke setiap kecamatan.


"Jadi kerusakan kemarin itu kurang lebih 5 ribu kerusakan dalam pengiriman maupun dalam kegiatan sortir lipat. Sudah disampaikan melalui KPU RI melalui sistem informasi logistik dan kita sudah mendapatkan pergantian dan baru kita ambil dua hari lalu dan dikawal oleh bawaslu dan kepolisian," kata Akbar dikutip dari Media Indonesia pada Selasa, 30 Januari 2024. 


Akbar pun memastikan, kekurangan surat suara yang mencapai 31 ribu sudah tiba di gudang logistik KPU Kota Bandung. Sehingga saat ini, sekitar 9,5 juta surat suara siap untuk didistribusikan ke gudang penyimpanan di setiap kecamatan di Kota Bandung.


"Untuk saat ini pemenuhan kekurangan yang ada di Kota Bandung sudah aman. Kita sedang proses pengepakan untuk pendistribusian ke kecamatan," sahutnya.


Sementara itu, Akbar telah meminta ke setiap kecamatan untuk menyediakan kamera pengawas atau CCTV di gudang penyimpanan logistik. Hal itu guna memastikan keamanan logistik terutama surat suara hingga digunakan pada 14 Februari 2024 mendatang.


"Untuk penyimpanan itu tentunya kita sudah memberikan informasi setiap tempat harus memiliki CCTV dan tenaga keamanan dari PPK dibantu oleh kepolisian setempat kewilayahan," tandasnya.



(SUR)

Berita Terkait