Pemasok Benih Padi Asal Subang Siap Penuhi Ketersediaan di Jateng dan Jatim

Peninjauan pasokan benih padi di CV Anisa Benih Prima Subang. (ANTARA/Ali Khumaini) Peninjauan pasokan benih padi di CV Anisa Benih Prima Subang. (ANTARA/Ali Khumaini)

Dadali: Tiga perusahaan penangkar dan pemasok benih padi bersertifikat di Kabupaten Subang, Jawa Barat, siap meningkatkan tambahan ketersediaan benih padi varietas unggul baru berkualitas. Pasokan benih tersebut akan disebar ke wilayah Jawa Tengah (Jateng) dan Jawa Timur (Jatim).

CV Fiona Benih Mandiri, perusahaan penangkar dan pemasok benih padi bersertifikat asal Subang, menandatangani kerja sama dengan PRISMA, program kemitraan pemerintah Australia-Indonesia, di Subang, Selasa, 9 Agustus 2022. Kerja Sama ini juga melibat dua perusahaan penangkar benih binaan CV Fiona Benih Mandiri, CV Jembar Tani Mandiri dan CV Anisa Benih Prima.

Ketiga perusahaan penangkar dan pemasok benih padi lokal tersebut akan berperan meningkatkan tambahan ketersediaan benih padi varietas unggul baru berkualitas, yakni 1.650 ton per tahun. Hasil panen petani pun diharapkan dapat meningkat.

Pemilik CV Fiona Benih Mandiri, Khaerul Anam Syah, mengaku siap memenuhi tambahan ketersediaan benih padi varietas unggul baru berkualitas (VUBB) yang akan meningkatkan produktivitas dan pendapatan yang lebih tinggi bagi petani Indonesia.

"Kami sepakat bahwa perbanyakan benih berkualitas unggul akan sangat mempengaruhi produktivitas petani. Karena itu, kami sangat mengapresiasi program PRISMA yang merangkul para penangkar benih untuk menghasilkan lebih banyak benih unggul yang berkualitas," kata Khaerul, dikutip dari Antara, Selasa, 9 Agustus 2022.

Pemenuhan ketersediaan benih padi yang lebih berkualitas ini juga diharapkan menjadi pilihan yang tepat untuk memerangi kerawanan pangan.



(SUR)

Berita Terkait