Hujan Deras di Kota Bogor Sebabkan 17 Titik Bencana

Sejumlah pohon tumbang akibat hujan deras di kawasan Kota Bogor Jawa Barat. Medcom.id/Rizky Dewantara Sejumlah pohon tumbang akibat hujan deras di kawasan Kota Bogor Jawa Barat. Medcom.id/Rizky Dewantara

Dadali: Hujan deras yang melanda wilayah Bogor dan sekitarnya pada Sabtu malam, 8 Mei 2021, mengakibatkan 17 titik bencana di Kota Bogor. Bencana yang melanda seperti, banjir, longsor, dan ambruknya rumah warga.
 
"17 titik bencana itu tersebar di empat kecamatan, yakni Kecamatan Bogor Utara, Bogor Tengah, Bogor Barat dan Tanah Saeral. Yang tidak terdampak bencana akibat hujan deras pada Sabtu, 8 Mei 2021 malam, hanya Kecamatan Bogor Timur dan Selatan," kata Kepala BPBD Kota Bogor Theo Patricio, saat dihubungi Medcom.id, Minggu, 9 Mei 2021, melansir Medcom.id.

Dia menjelaskan untuk saat ini seluruh titik bencana di Kota Bogor sudah dalam penanganan pihaknya. Namun untuk lokasi bencana longsor di Jalan Kayu Manis, Kelurahan Mekarwangi, Kecamatan Bogor Barat, BPBD Kota Bogor masih melakukan perbaikan jalan.

Baca juga: Istri Gubernur Jabar Ridwan Kamil Sembuh Dari Covid-19
 
Sementara untuk rincian 17 titik bencana di Kota Bogor, yakni rumah roboh, lokasinya di RT 03 RW 06, Kelurahan Curug, Kecamatan Bogor Barat. Atap rumah ambruk, lokasinya berada di Cimanggu Lamping, RT 03 RW 03, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sareal, Atap rumah ambruk, lokasinya di Pangkalan, RT 02 RW 02, Kelurahan Kedung Halang, Kecamatan Bogor Utara.
 
Sementara bencana tanah longsor terjadi di Taman Cimanggu Poncol, RT 02 RW 05, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sareal, kemudian di RT 03 RW 011, Kelurahan Loji, Kecamatan Bogor Barat, dan di Pabuaran, RT 03 RW 06, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sareal.
 
"Untuk bencana banjir lintasan, lokasinya di RW 04, Kelurahan Sukaresmi, Kecamatan Tanah Sareal. Kemudian banjir lintasan juga, di Dramaga Kaum, RT 02 RW 05, Kelurahan Marga Jaya, Kecamatan Bogor Barat," jelasnya.
 
Kemudian untuk tembok rumah roboh, lokasinya RT 01 RW 04 Kelurahan Kedung Jaya, Kecamatan Tanah Sareal. Tanah longsor, lokasinya di Cimanggu Gang Tijan, RT 01 RW 02, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sareal.
 
"Tebing longsor juga terjadi di lokasinya di RT 02 RW 13, Kelurahan Kebon Pedes, Kecamatan Tanah Sareal dan Tanah longsor lagi di RT 01 RW 10, Kelurahan Ciparigi, Kecamatan Bogor Utara," ujarnya.
 
Tanah longsor juga terjadi di Cilebut Jembatan tiga, tanah longsor di Bogor Raya Permai, F12 Nomor 9. Banjir lintasan di Perumahan Taman Sari Persada, rumah ambruk di Kebon Kopi, RT 03 RW 06, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Bogor Tengah dan terakhir banjir lintasan di Perumahan Ciparigi, RT 03 RW 07, Kelurahan Ciparigi, Kecamatan Bogor Utara.
 
"Untuk bencana banjir di Kota Bogor semua sudah surut tadi malam. Untuk longsor maupun banjir yang perlu penanganan fisik lebih lanjut akan dilakukan oleh dinas terkait teknis," ujarnya. (Rizky Dewantara)



(CIA)

Berita Terkait