Ridwan Kamil: Varian Baru Covid-19 B117 Terdeteksi di Karawang

Ilustrasi/Medcom.id Ilustrasi/Medcom.id
Dadali: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat mengumumkan terdapat dua kasus varian baru covid-19  di Indonesia. Dua orang yang terjangkit mutasi B117 asal Inggris itu merupakan warga Karawang, Jawa Barat.

“Sedikit peringatan, virus varian B117 sudah terdeteksi di Karawang,” kata Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil dalam konferensi pers Komite Kebijakanan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Jabar pada Rabu, 3 Maret 2021.

Dua warga itu memiliki track record bepergian ke luar negeri. Mereka pulang ke Indonesia dengan menggunakan Qatar Airways. Sesuai prosedur, kedua warga Karawang itu juga sudah menjalani isolasi selama 10 hari setelah mendarat di Tanah Air.

“Prosedur (diisolasi) 10 hari sudah (dilaksanakan), tetapi virusnya tidak hilang,” jelasnya.

Emil, sapaan akrabnya, menyebutkan bahwa kini timnya sedang menggencarkan testing, tracing, dan mengisolasi pihak-pihak yang memiliki kontak erat dengan dua orang itu. Ia juga memberikan pesan kepada Bupati Karawang, Dandim, Kapolres, dan seluluh jajarannya untuk cepat dalam bertindak agar virus covid-19 varian B117 dapat dikendalikan.

“(Kita harus cepat bertindak) mumpung baru (sedikit yang terjangkit B117) dan mungkin bisa ada hal-hal lain untuk segera kita deteksi. Kita tahu kalau sudah telat harga treatment-nya sangat mahal sekali,” ucap Emil.

Tentang bagaimana treatment khusus untuk orang yang terinfeksi virus covid-19 varian B117, Emil meminta Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat bersama Universitas Padjajaran (Unpad) untuk mengkajinya. Jadi, pihaknya masih menunggu hasil kajia, walaupun dua pasien itu sebenarnya sudah dinyatakan negatif. 

“Dua orang itu per hari ini sudah negatif, tetapi kita akan mengetes (mereka) berkali-kali untuk memastikan tidak ada hal-hal lain yang merugikan. Kita masih belum yakin (apakah kedua orang itu sudah benar-benar negatif), jadi kita lakukan tambahan (waktu) isolasi di rumahnya masing-masing,” tutupnya.
 



(SYI)

Berita Terkait